Landasan Filosofis KSEI ReLIEF

       ReLIEF merupakan salah satu organisasi yang berada dibawah naungan BEM STEI Hamfara, ReLIEF sendiri mempunyai tugas khusus yang akan memberikan tambahan ilmu bagi mahasiswa/mahasiswi STEI Hamfara untuk memacu menjadi lebih kritis dalam menghadapi dunia kapitalis sekarang ini,dan mengembangkan pemikiran-pemikiran baru dalam kancah perekonomian Indonesia khususnya umumnya dunia. Begitu kompleksnya tujuan yang akan dijalankan oleh organisasi ini dalam menciptakan kader-kader pejuang pembumian ekopnomi islam, sehingga membutuhkan aktivitas atau kegiatan yang berbeda dalam menjalankan setiap program yang telah menjadi proker ReLIEF itu sendiri.
    Berbagai suka dan duka yang terlewati merupakan momen-momen yang tak kan terlupakan, karena melalui usaha-usaha kecil yang telah diupayakan mengandung berbagai pelajaran yang dapat dipetik hikmah baik bagi organisasi ReLIEF sendiri maupun bagi rekan-rekan yang lain terlebih kami berharap kepada generasi ini untuk dapat menjadikan usaha ini sebagai sedikit bekal dan gambaran tentang apa yang akan dijalankan ketika telah mengemban amanah ini.
       Semangat dan kerja keras merupakan sesuatu yang mesti dihadapi dalam mengemban tugas dan amanah ini, dan mengingat bahwasanya Rasulullah telah bersabda, barang siapa mempermudah agama Allah, maka Allah akan, maka janganlah mempersulit dakwah. Dan tentunya mempermudah urusannya dengan menolong agama ini, sebenarnya juga dalam rangka menolong diri kita sendiri karena dengan berbuat demikian kita insya Allah kita akan menyelamatkan diri kita kelak di hadapan Allah.

0 comments: